creatorbe

Fullstack Programmer

Begadang Menjalin Relasi dan Meraup Keuntungan Pasti

31 Mar 2017 » islam

Point of View

Mungkin langsung saja disini saya ingin menyampaikan pesan dari salah seorang sahabat, sahabatnya seseorang yang sudah lama terkenal kejujurannya, dimana dalam kesimpulan yang saya tangkap barangkali diantara pembaca / teman ada yang punya beberapa hajat/keinginan, baik yang sekedar belum punya uang ingin punya uang, yang masih nganggur ingin bekerja atau yang butuh modal untuk membuka usaha, sekalian yang masih belum ada tempat tinggal, dan yang masih belum ada calon ikhwan/akhwat untuk menikah (peluang bagi saya juga :D), atau mungkin yang butuh dana untuk ibadah haji, dan tidak juga menutup kemungkinan keinginan mulia lainnya yang tidak dapat saya tuliskan satu per satu disini, yang penting silahkan di sampaikan tapi sebelum itu pernahkan anda berpifikir adakah orang yang seperti itu? membantu untuk mencapai apa yang anda minta, mungkin 1,2,3 dan sekian kali iya, tapi bagaimana jika permintaan ke 1001, 1002, 1003 subhanallah sebagai manusia biasa sehari diminta membantu 20 - 30 kali saja terkadang jangan kan bantu, melihat yang hendak meminta datang saja sudah malas malasan menyambutnya, lalu apa?. Kembali lagi saya ingin menyampaikan bahwasanya seorang sahabat yang saya maksud tadi tidak lain adalah Abu Hurairah dan seseorang yang terkenal kejujurannya adalah Nabi muhammad shallallahu’alaihi wa sallam, dimana beliau berkata:

“Rabb kita tabaraka wa ta’ala turun ke langit dunia setiap sepertiga malam akhir. Ia (allah) berkata: Barangsiapa yang berdoa, akan Aku kabulkan. Siapa yang meminta kepada-Ku akan Aku beri. Siapa yang memohon ampun kepada-Ku, akan Aku ampuni. Hingga terbit fajar” (HR. Bukhari 1145, Muslim 758)

dan diperkuat kembali oleh firman allah dalam al-quran, “Sesungguhnya orang-orang yang bertaqwa itu berada dalam taman-taman (syurga) dan mata air-mata air, sambil menerima segala pemberian Rabb mereka. Sesungguhnya mereka sebelum itu di dunia adalah orang-orang yang berbuat kebaikan. Di dunia mereka sedikit sekali tidur di waktu malam. Dan selalu memohonkan ampunan diwaktu pagi sebelum fajar.” (QS. Adz Dzariyat: 15-18)

Sadar! kita tidak sedang membahas sebuah teori, bermacam teori diluar sana di jual dengan harga tinggi, insyaallah ini adalah sebuah solusi dan keuntungan pasti. Janganlah bersandar pada manusia karena sejatinya manusia itu lemah, mintalah pada allah. “Mintalah pertolongan dengan sabar dan shalat” (QS. Al Baqarah: 45). Sudah jelas kemana arah pembicaraan kita, ya akhi paksakan diri untuk bangun malam, berdiri tegakkan sholat(tahajjud),sujud mintalah apa yang antum inginkan, buka lah dengan kalimat pengagungan kepada allah dan sholawat kepada nabi muhammad, kemudian berdoalah dan pada (QS. Al Baqarah: 45) allah menyuruh kita untuk sabar, bisa jadi karena sifat manusia setiap meminta pertolongan ingin segera di kabulkan, janganlah meminta sesuatu dengan tergesa-gesa karena semua doa yang antum sampaikan, insyaallah pasti allah kabulkan, dan tertahannya doa bisa jadi karena dosa dosa maka perbanyaklah istighfar, bisa jadi allah tidak kabulkan doa tersebut karena penyebab kita kufur, bisa jadi allah langsung ijabahkan karena doa tersebut penyebab kita banyak bersyukur.

“Dari Abu Said bahwasanya Rasulullah shallallahu alaihi wasallam bersabda: Apabila seorang muslim berdoa dengan suatu doa yang tidak mengandung unsur dosa atau pemutusan silaturahmi melainkan Allah akan memberikan kepadanya salah satu dari tiga hal, yaitu; (1) Allah akan menyegerakan pengabulan doanya, atau (2) Allah menjadikannya sebagai simpanan baginya di akhirat, atau (3) Allah menghilangkan daripadanya keburukan yang semisalnya”. (HR. Ahmad III/18 no.11149. dan hadits ini derajatnya Hasan Shohih sebagaimana dinyatakan oleh syaikh Al-Albani di dalam Shohih At-Targhib wa At-Tarhib II/128 no.1633).

Nanti di Hari Kiamat, akan datang orang-orang di Padang Mahsyar yang menerima pahala bergunung-gunung, tapi mereka tidak tau dari mana asalnya pahala ini. Karena umumnya untuk ibadah-ibadah yang lain mereka sudah tau, ini dari Shalat Saya, Dari Puasa saya, dll. Tapi khusus untuk pahal yang bergunung-gunung ini mereka tidak tau, dan merekapun bertanya kepada para malaikat: “Pahala apa ini? Pahala dari ibadah apa ini? sehingga pahalanya begitu banyak”. Dan kata malaikat: “Ini adalah pahala atas doa-doa kalian panjatkan di dunia, yang belum kalian dapatkan jawabannya di dunia.” Dalam Riwayat ini dijelaskan pula, bahwa semua orang-orang itu berharap semua doa-doa yang mereka panjatkan itu tidak diterima di dunia namun diterima di akhirat. Dan tidak ada yang sia-sia, merekapun mendapatkannya. Sungguh mereka Meraup Keuntungan Pasti.

Begitu banyak sekali manfaat dari shalat malam dan saya sangat menganjurkan sebagai rujukan anda bisa mendownload ebook tentang fadilah dan manfaat manfaat shalat tahajjud, ya akhi jangan malas minimal jikalau apa yang saya paparkan masih kurang memotivasi minimal browsing dan baca baca di website lain perihal shalat tahajjud dan fadilahnya, karena memang apa yang saya tulis tak lebih dari setetes percikan kecil dari samudra ilmu yang luas, datangi lah ilmu itu sendiri dan cari, semoga allah mudahkan antum dan allah beri petunjuk antum dengan membawakan teman teman amal shalih, sunnah lainnya dan semoga allah lancarkan untuk mengamalkannya.

Dan bagi mereka yang udzur, semisal ketiduran, sakit, atau terjadi sesuatu sehingga melalaikan sholat malamnya, maka boleh mengqodho’nya (mengganti) di siang hari sebelum dzuhur, seperti apa yang di nukilkan oleh Umar bin khattab, bahwasanya Rasulullah shallahu’alaihi wa sallam bersabda : “Barangsiapa yang tertidur dari penjagaannya atau dari yang lainnya, lalu ia membaca apa yang biasa ia baca di shalat malam antara shalat subuh dan shalat dzuhur, maka ia dicatat seperti membacanya di malam hari” HR. Muslim no. 747

Improvements Habit

“Demi masa (waktu). Sesungguhnya manusia itu benar-benar dalam kerugian, Kecuali orang-orang yang beriman dan mengerjakan amal saleh dan nasehat menasehati supaya mentaati kebenaran dan nasehat menasehati supaya menetapi kesabaran”. (QS. Al-Ashr:1-3)

Disini saya hanya akan mengulas poin penting dan tips-nya dimana hal tersebut jarang di bahas di blog lain, pertama jangan jadikan sholat malam alasan untuk malas malasan sholat subuh atau bahkan malah kelalaian naudzubillah, karena kembali pada hukum asalnya sholat malam sunnah dan sholat subuh ya wajib, kalau malah terbengkalai sholat subuhnya ya gimana. Caranya adalah kembali pada manajemen waktu (anda bisa mencari rujukan untuk meneladani manajemen waktu ala nabi muhammad karena beliau sebaik baik teladan), tidur lebih awal usahakan habis sholat isya tidur kisaran jam 20.00, niatkan karena allah untuk bangun malam insyaallah akan terjaga tengah malam dengan sendirinya, tinggal proses selanjutnya ngikut bisikan setan untuk lanjut terlelap atau tepis, bangun paksakan diri untuk bangkit dari tempat tidur. Jam 20.00 harus tidur? iya! ga bisa diundur? acara tv lagi bagus2 nya, temen nongkrong lagi rame ramenya, inilah… itulah, ya akhi lembek sekali, mana bisa jika terus berleha leha. Sebaik baik tontonan yang bisa membawa diri pada kebaikan paling tidak adalah minimal pesan yang bisa kita ambil bukan hanya nonton untuk menghabiskan waktu itu sendiri, temen nongkrong lagi rame justru malah bagus kita punya komunitas tinggal ngatur pola habit nya arah kemana, apa salahnya tidur dulu bangun tengah malam tunaikan hak allah, selesai nongkrong dan kumpul lagi syukur2 kumpul bareng saling tukar pikiran, bahas ilmu, dan hal bermanfaat lainnya, hadaanallah (semoga allah memberikan kita petunjuk/hidayah), duh susah kayanya… subhanallah belum dicoba sudah susah, bagaimana caranya ya akhi, coba dulu kerjakan baru simpulkan, memang susah di permulaan tapi insyaallah jika ada niatan allah mudahkan. Minimal walaupun kita tidak bisa merubah lingkungan setidaknya kita sendiri yang terlebih dahulu memulai dan terus berubah menjadi pribadi yang lebih baik.

Terkait kalkulasi waktu sendiri, mari secara rasional kita renungkan dan pikirkan. Katakanlah kita habiskan waktu untuk begadang semisal jam 03.00 pagi kita tidur, sudah pasti subuh nya terlalaikan. Ok sekarang katakanlah kita begadang full sampai pagi sehabis subuh kita tidur, sudah pasti juga kita tidak bisa mengontrol akan bangun jam berapa, terlewat waktu pagi dan setengah siang nya dimana waktu waktu tersebut justru waktu produktif. Ok sekarang tarohlah kita pasang alarm akan bangun jam 08.00 dari jam 05.00 kita tidur ke jam 08.00 setidaknya menghabiskan waktu 3 jam an, itu pun kalo kita bisa bangun jam 08.00 dan itu pun apakah kita bisa meyakini apakah tubuh dalam keadaan fit dan bugar untuk menjalani hari. Baik sekarang bandingkan jika kita membuang waktu malam kita untuk tidur lebih awal, dari jam 20.00 kita pasang alarm jam 00.00 untuk bangun malam, kita sholat tunaikan hak allah dan selanjutnya bisa melakukan aktifitas lainya, masyaallah jam 20.00 ke jam 00.00 disini kita habiskan waktu 4 jam untuk tidur, lebih banyak dan insyaallah lebih berkualitas dari pada anda harus menukar 4 jam tersebut dengan 3 jam di waktu pagi anda. Dari jam tersebut anda juga bisa begadang sampai siang pun, insyaallah bisa tahan. Ada baiknya anda mengerjakan sunnah rosul yang lain bernama qoilulah yang bermakna istirahat/tidur siang sejenak (sebagai tambahan anda bisa membaca pembahasan tentang Qoilulah Muslim Lifestyle), anda bisa istirahat/tidur sejenak sekitar 15 menitan di siang hari, itupun kalau memang anda tidak mau begadang, ya tetap tidur sehabis isya, cuman waktu malamnya setelah sholat malam bisa di pakai untuk kembali beristirahat. Dan tentunya tiap permulaan itu tidak mudah, coba lakukan, paksakan dan terapkan, insyaallah apa yang diniatkan karena allah, allah mudahkan dan kekalkan (istiqomahkan).

Sebenarnya banyak sekali paparan hadits maupun ayat alquran yang qadarullah tidak bisa saya cantumkan semuanya disini dan saya yakin akan lebih banyak lagi pelajaran dan berbagai macam solusi dari permasalahan pelik bagaimana menjalani hidup ini apabila kita mau mentafakkuri, jika saja kita mau membuka sedikit saja usaha untuk mencari jawaban, sebagaimana sifat jawaban, ada yang benar, ada yang kemungkinan salah dan ada yang benar namun mendekatkan pada kesalahan. Tentu jawaban yang benar adalah jawaban dari dzat yang dimana persoalan itu kembali, bukan pada tempat kebanyakan orang orang meminta solusi dalam teori, sebagian mereka hanya bisa membahasakan tapi tidak melakukan, sebagian mereka yang tidak beriman malah sukses karena memang allah mudahkan rahmat allah meliputi semua makhluk, sudah pasti dengan ilmu dunia bisa dicapai, dengan ilmu pula akhirat di gapai, dan dengan ilmu allah jadikan pembeda. Kembali lah pada sumber yang terpercaya, alquran dan assunnah.

./creatorb

Hasan Basri
Freelance Programmer

Also known as creatorb [creatorbe], just an ordinary people, al-faqeer who Allah made him fall-in love to learning. Usually spend whole day in front of computer as programmer, coding, debugging, reading, discussing and spend night time to learn deen islam

WA +6289619060672
TG @creatorbe
Email creatorb45@gmail.com

Related Posts